Selasa, 23 November 2010

"10 fakta kenapa sang ksatria jatuh cinta kepada tuan puteri"

  1. Sang puteri memiliki kecerdasan dan kepintaran yang jarang dimiliki putri-putri dari kerajaan lain.
  2. Sang puteri memiliki hati yang penuh belas kasihan terhadap rakyat jelata dan anak-anak kecil. Mungkin itu pertama kalinya sang ksatria menyadari bahwa dia telah jatuh hati pada sang puteri.
  3. Tatapan mata sang tuan puteri selalu bisa mengingatkan sang ksatria untuk tetap hidup kembali dari pertempurannya.
  4. Sang puteri tidak suka pangeran gombal, untungnya sang ksatria juga ga jago ngegombal.
  5. Sang puteri selalu membuat ksatria tidak mampu berkonsentrasi ketika sang ksatria berada di dekat tuan puteri.
  6. Sang puteri memiliki senyum khusus yang penuh misteri, membuat sang ksatria selalu bertanya-tanya "apa arti senyumnya itu?"
  7. Sang ksatria suka cara tuan puteri menahannya untuk tidak pergi jauh.
  8. Sang puteri memiliki paling kurang 6 aroma wangi berbeda dari tubuhnnya.
  9. Sang puteri memiliki suara yang unik dan tawa yang khas.
  10. Sang ksatria jatuh hati karena dia sendiri ga tau gimana harus mendeskripsikan isi hatinya kepada tuan puteri karena keterbatasan aksara.
itu dulu ya, tuan puteri. ntar ditambahin lagi ^__^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar